di antara deretan nama samaran, di antara mereka yang bicara selangkangan.
kamu bicara sepatah kata, membuatku tertawa lalu kita bertahan berjam-jam bicara tanpa rupa.
lalu aku menemukanmu
di pagi buta ketika yang lain berselimut hangat, kita menghangatkan diri dalam kata
menjerumuskan diri dalam percakapan tanpa rupa
kita sedang berjudi dengan kata, tanpa hati
lalu aku menemukanmu
apa yang terjadi maka terjadilah. menemukanmu di antara wajah asing di kota ini
aku berjudi dengan hati...
kita bicara berjam-jam seperti kawan lama, seribu cerita tanpa putus
tanpa rupa kamu membuatku tertawa,
dengan rupa kamu membuatku jatuh cinta
ya aku telah menemukanmu...
No comments:
Post a Comment